Sembari Istirahat, Anggota Satgas TMMD Ke-115 Kodim 0102/Pidie Luangkan Waktu Komsos Bersama Warga

Pidie - Disela kesibukannya, Serda Samsudin Anggota Satgas TMMD ke-115 Kodim 0102/pidie berkesempatan melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat, kegiatan tersebut bertempat di Desa Tring Cudo Baroh Kecamatan Tiro Kabupaten Pidie. Selasa (25/10/2022).


Pada kesempatan itu, sembari istirahat, Serda Samsudin menemui masyarakat untuk dimintai pendapatnya tentang program TMMD di Desa Tring Cudo Baroh yang berdampak positif terhadap perbaikan infrastruktur di desa tersebut.


Selain itu, Serda Samsudin juga mengatakan. Komsos ini dilaksanakan guna mensosialisasikan kepada masyarakat terkait program TMMD yang sedang berjalan." Ujarnya.


Menurutnya. Masyarakat mengucapkan terimakasih dan apresiasi terhadap kerja keras personel gabungan yang melaksanakan pembangunan di desa mereka.


“Masyarakat sangat mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih atas program TMMD yang dilaksanakan di kampung mereka, sehingga infrastruktur dikampung mereka semakin rapih dan masyarakat memiliki akses jalan yang baik untuk menuju ke perkebunan mereka,” pungkasnya.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak